Sekdes Rimbun Sampurna, menyampaikan kepada awak media Trans76.Com, Kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat.katanya,
Penyaluran bantuan langsung tunai BLT-Dana Desa tahap I di bulan januari,hingga maret tahun 2024 ini di berikan kepada 72 keluarga penerima manfaat (KPM) di Desa Pinggir, sebesar Rp. 300.000,- / KK / bulan secara tunai.
Sekdes Rimbun Sampurna, juga mengatakan agar masyarakat dapat mensyukuri segala bentuk bantuan yang diberikan terlebih di Bulan Suci Ramadhan ini, dikarenakan kegiatan penyaluran BLT DD ini bersamaan dengan penyaluran beras beberapa hari yang lalu.
Bantuan dari pemerintah memang beragam sehingga sebagian yang memperoleh beras dan sebagian yang memperoleh BLT yang dalam bentuk uang, terkait besar kecilnya nominal dari masing-masing bantuan harus tetep di terima dan disukuri karena setiap bantuan memiliki regulasi dan sistem masing-masing.katanya.
Masih lanjut Sekdes Rimbun sampurna, bagi masyarakat penerima manfaat agar dapat mempergunakan BLT ini dengan sebaik mungkin baik digunakan untuk memenuhi kebutuhan di Bulan Suci Ramadhan ini ataupun untuk persiapan kebutuhan Hari Raya.
Ada pun nominal dari BLT yang diterima oleh masing-masing KPM ialah Rp. 900.000 karena pada Triwulan/tahap I ini yang disalurkan adalah BLT bulan Januari, Februari dan Maret dengan masing-masing KPM menerima Rp. 300.000 perbulan
Dengan adanya bantuan ini dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kubutuhan pokok sehari-hari, kata Rimbun sampurna, berharap agar bantuan ini dipergunakan dengan sebaik-baiknya di bila ramadhan ini. tutupnya