Trans76com | Bengkalis _ Kapolda Riau, Irjen Pol. Dr. Hery Herjawan, S.I.K., M.H., M.Hum., melakukan kunjungan kerja ke Polres Bengkalis pada Rabu (16/4/2025) pagi.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda meresmikan Lapangan Tembak Polres Bengkalis dan mengikuti sejumlah agenda strategis bersama jajaran Forkopimda dan tokoh masyarakat.
Kapolda Riau, Irjen Pol. Dr. Hery Herjawan, S.I.K., M.H., M.Hum tiba di Bengkalis dengan menggunakan helikopter sekitar pukul 09.30 WIB.
Kedatangan Kapolda Riau beserta rombongan langsung disambut secara resmi oleh Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K, serta unsur Forkopimda di Mapolres Bengkalis, Jalan Pertanian, Bengkalis.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Kapolda Riau meresmikan Lapangan Tembak Polres Bengkalis ditandai dengan penandatanganan prasasti dan tembakan simbolis. Selain itu, beliau juga memberikan pengarahan langsung kepada personel Polres Bengkalis di Aula Tantya Sudhirajati. Dalam arahannya, Kapolda menekankan pentingnya menjaga filosofi "Melindungi Tuah Menjaga Marwah", sebagai nilai lokal khas Melayu dalam pelaksanaan tugas Polri.
“Melindungi tuah artinya menjaga keberkahan dan kesejahteraan negeri ini, sementara menjaga marwah berarti memelihara kehormatan dan harga diri masyarakat,” ungkap Kapolda.
Setelah memberikan arahan, Kapolda dan rombongan melaksanakan salat Dzuhur berjamaah di Mushalla Al-Hikmah, kemudian menghadiri makan siang dan silaturahmi bersama Bupati Bengkalis, Forkopimda, dan tokoh masyarakat di Wisma Daerah Sri Mahkota.
Kegiatan berlanjut dengan peninjauan Kampung Tangguh Polres Bengkalis dan penanaman pohon di Desa Sungai Alam. Kapolda juga menyerahkan bibit durian jenis Musangking kepada sejumlah tokoh dan pejabat kecamatan sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian lingkungan dan ketahanan pangan.
Bupati Bengkalis, Kasmarni, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kunjungan dan sinergi Polda Riau dalam menjaga keamanan dan lingkungan hidup. “Kegiatan ini sangat sejalan dengan visi kami untuk mewujudkan Kabupaten Bengkalis yang bermarwah, maju, dan sejahtera,” ujarnya.
Kunjungan kerja Kapolda Riau di Bengkalis berakhir pada pukul 15.00 WIB dan berlangsung dalam situasi yang aman dan kondusif.